Perkasanews.Id, Blora – Danramil 12/Ngawen, Kapten Cke Masrukin, memimpin apel pagi yang dilanjutkan dengan kegiatan olahraga bersama di halaman Makoramil Ngawen, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Blora, Selasa (22/4/2025).
Kegiatan rutin ini merupakan bagian dari pembinaan disiplin dan kebugaran personel Koramil. Dalam arahannya, Kapten Cke Masrukin menekankan pentingnya menjaga kedisiplinan, semangat kerja, serta kesiapsiagaan dalam menjalankan tugas-tugas kewilayahan.
“Menjaga kedisiplinan, semangat kerja, dan kesiapsiagaan sangat penting dalam melaksanakan tugas-tugas kewilayahan,” ujar Kapten Masrukin.
Ia juga mengingatkan seluruh anggota untuk senantiasa menjadi teladan di tengah masyarakat. Sebagai aparat kewilayahan, menurutnya, sikap dan perilaku harus selalu dijaga, serta memiliki kepedulian tinggi terhadap kondisi lingkungan binaan.
“Sebagai aparat kewilayahan, kita bukan hanya menjaga teritorial, tetapi juga harus menjadi solusi di tengah masyarakat,” tegasnya.
Usai apel pagi, kegiatan dilanjutkan dengan olahraga bersama berupa senam dan jalan santai yang diikuti oleh seluruh anggota Koramil. Selain menjaga kebugaran, kegiatan ini juga bertujuan mempererat kekompakan dan semangat kebersamaan antaranggota.
“Kegiatan ini penting untuk menjaga stamina dan mempererat kekompakan,” tambahnya.
Di akhir kegiatan, Danramil menekankan pentingnya menjaga kesehatan tubuh dengan rutin berolahraga. “Tubuh yang sehat akan mendukung pelaksanaan tugas secara maksimal. Tetap semangat dan laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab,” pungkasnya. (pw)
Komentar
Posting Komentar