Koramil Sambong Dan Forkopimcam Gelar Senam Bersama Lintas Sektoral

Blora - Koramil 07/Sambong Kodim 0721/Blora melaksanakan senam bersama lintas sektoral bertempat di Halaman apel Koramil Sambong, Jl. Cepu - Blora, Desa Sambong Kecamatan Sambong Kabupaten Blora, Jumat (13/10/2023).

Hadir dalam giat tersebut Camat Sambong  Hartanto, S.IP., M.Si., Kapolsek Sambong AKP Rustam, S.H.,M.H., Danramil Kapten Chb M. Rifai, Kepala KPH Sambong, Kepala KUA Sambong, Kepala Puskesmas Sambong, Korwil Bindik, PPL Pertanian, Penyuluh KB Kec. Sambong, Kades beserta perangkat se Kecamatan Sambong, Ibu PKK, Ibu Persit KCK Ranting 08 Koramil Sambong, dan Ibu Bhayangkari Ranting Polsek Sambong.

Danramil 07/Sambong Kapten Inf M. Rifai mengatakan, kegiatan senam bersama ini dilaksanakan dengan Forkopimcam dan instansi terkait di wilayah Kecamatan Sambong.

“ Kegiatan senam bersama ini sebagai salah satu upaya pola hidup sehat dan mempererat hubungan tali silaturahmi, “kata Danramil.

Kapten Chb M. Rifai menambahkan, senam bersama ini juga merupakan wadah mempererat komunikasi dan sinergitas jajaran Forkopimcam Sambong dengan instansi terkait.

“ Semoga dengan kegiatan senam bersama Forkopimcam dan lintas sektoral ini tetap terjaga kekompakan dan sinergitas,  serta memelihara Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Sambong, “tutupnya.

Komentar