Blora - Kepedulian Babinsa Koramil 05/Cepu, Kodim 0721/Blora Sertu Soni dan Bhabinkamtibmas membantu warga binaan membuat saluran air, kegiatan kerja bakti di lakukan di lingkungan dukuh Klubuk RT 03/05 Kelurahan Ngroto Kecamatan Cepu, Kamis (10/8/2023).
Dengan semangat mewujudkan kemanunggalan TNI – Rakyat begitu tampak jelas dan benar-benar nyata terbukti di lapangan.
Hal tersebut terlihat, saat adanya pekerjaan pembuatan Saluran Air yang ada di wilayah binaan Babinsa dan Bhabinkamtibmas langsung turun membantu warga.
Pembuatan saluran air tersebut kata Sertu Soni, adalah untuk mengantisipasi terjadinya luapan air/banjir yang seringkali terjadi di wilayah saat tiba musim penghujan.
“Melalui gotong-royong pembuatan saluran air ini, dapat menciptakan jalinan kebersamaan baik itu antar warga maupun TNI dan rakyat, sehingga dapat bersinergi dalam membantu pemerintah desa dalam percepatan pembangunan,” kata Babinsa.
Semoga dengan selesainya pembuatan saluran air ini nantinya dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh warga. “Dan Babinsa dan Bhabinkamtibmas akan selalu siap hadir ditengah-tengah masyarakat untuk membantu segala kesulitan warga binaan,” tegasnya.
Komentar
Posting Komentar