Bangun Keakraban, Babinsa Bantu Pembuatan Pondasi Rumah Milik Warga Binaan


Blora - Guna terciptanya sinergitas dan kemanunggalan TNI bersama Rakyat, Babinsa Koramil 06/Jiken Kodim 0721/Blora Serka Sutoyo melaksanakan karya bakti dalam hal membantu pembuatan pondasi pembangunan rumah milik warga binaannya di Desa Ketringan Kec. Jiken Kab. Blora, Jumat (26/5/2023).

Kegiatan kerja bakti maupun Komsos rutin dilakukan oleh para Babinsa, guna menjalin hubungan yang harmonis sekaligus membantu mengatasi kesulitan masyarakat di wilayah binaannya.

Pada kesempatan tersebut Serka Sutoyo mengatakan, membantu kesulitan warga seperti saat ini yang kita lakukan, merupakan wujud kepedulian Babinsa kepada warganya dalam mengatasi kesulitan di tengah-tengah masyarakat, harapannya dengan keberadaan Babinsa di tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif bagi masyarakat," jelasnya.

Lebih lanjut dikatakan Serka Sutoyo bahwa sebagai TNI kami harus menjaga keharmonisan dan kebersamaan dengan masyarakat, serta bisa memberikan rasa aman dan nyaman di wilayah binaan," imbuhnya. 

Sementara itu, di tempat terpisah Danramil 06/Jiken Kapten Inf Sugianto mengatakan bahwa ini merupakan tugas pokok seorang Babinsa untuk membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan, seperti halnya ikut bergotong royong membantu warga binaan yang sedang melaksanakan pembangunan pondasi rumahnya.

"Semoga semangat kebersamaan dan kegotongroyongan dalam kehidupan ditengah-tengah masyarakat tetap terbina guna mendukung perkembangan pembangunan di wilayah binaan" tandasnya.

Komentar