Minggu Militer, Kodim 0721/Blora Laksanakan Giat Han Mars


Blora, Perkasanews.ID - Untuk pembinaan jasmani militer (Binjasmil) dan memelihara fisik Anggota Kodim 0721/Blora melaksanakan kegiatan ketahanan mars (Hanmars) di seputaran Kota di Kabupaten Blora, Selasa (28/07/2020).

Kegiatan tersebut merupakan minggu militer yang sudah menjadi program TNI AD yang harus dilaksanakan satuan TNI AD guna memelihara kemampuan fisik prajurit Kodim 0721/Blora. Hanmars dilaksanakan dengan menempuh jarak sejauh 6 kilometer.

"Hanmars ini bertujuan untuk menjaga dan meningkatkan ketahanan fisik bagi seluruh anggota Kodim 0721/Blora, dengan kondisi fisik yang sehat dan prima akan membuat setiap prajurit dapat melaksanakan tugas sehari-hari dengan baik, apalagi situasi pa demi korona saat ini fisik harus tetap terjaga, " kata Perwira Seksi Operasional (Pasiops) Kodim 0721/Blora Kapten Inf Andi Mulhan saat memimpin pelaksanaan Hanmars.

Selain itu sambung dia, Hanmars bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan seluruh prajurit. Serta mengingat dan melatih ulang ilmu-ilmu dasar kemiliteran dan kemampuan sebagai aparatur keamanan dengan tidak melupakan ilmu dasar keprajuritan.

"Latihan Hanmars juga dapat meningkatkan soliditas satuan serta kebersamaan antar prajurit Kodim 0721/Blora," tegasnya.

Kegiatan Hanmars dilaksanakan dengan penuh semangat oleh seluruh prajurit. Terlihat para Anggota Kodim 0721/Blora antusias dan Kompak saat menyanyikan lagu-lagu mars perjuangan untuk mengiringi langkah kaki mereka guna menggugah semangat. Serta menghilangkan rasa lelah dan panas saat terik matahari pagi menyengat kulit seluruh anggota. (rgl)

Komentar